28.3 C
Kudus
Senin, 9 September 2024
BerandaPatiRibuan Nelayan Ikuti Vaksinasi Massal

Ribuan Nelayan Ikuti Vaksinasi Massal

- Advertisement -spot_img

PATI, suaramuria.com – Ribuan nelayan di Juwana, Kabupaten Pati, ikut serta vaksinasi massal yang digelar jajaran Polres Pati pada Kamis (5/8) kemarin. Kegiatan bertajuk vaksinasi Merdeka Candi itu memang menargetkan 4 ribu vaksinasi dalam sehari.

Vaksinasi itu dilakukan di tempat pelelangan ikan (TPI) unit 2 Juwana. Bangunan yang biasanya digunakan untuk jual beli ikan dari kapal itupun dipenuhi para nelayan yang antre dengan rapi untuk mendapatkan suntikan vaksin.

Kapolres Pati AKBP Christian Tobing mengatakan nelayan dipilih lantaran dari pendataan masih perlu ditingkatkan dalam hal vasinasinya. Nelayan yang diharuskan melaut berbulan-bulan memang menjadi salah satu kendala untuk mendapatkan vaksin.

“Hal itulah yang menjadi pertimbangan. Saat mereka berada di rumah seperti sekarang ini langsung kami galakkan vaksinasi massal. Hal itupun mendapat antusias dari masyarakat melihat jumlah animo yang begitu besar,”ujarnya.

Tak hanya bagi nelayan, keluarganya pun turut serta menjadi fokus dalam vaksinasi tersebut.  Untuk memaksimalkan proses vaksinasi ribuan nelayan tersebut, Polres Pati telah menerjunkan 350 personil serta 200 vaksinator.

“Progam vaksinasi ini menargetkan 4000 orang setiap harinya hingga Senin (16/8) mendatang. Sehingga untuk Pati sendiri ditargetkan sedikitnya ada 36ribu warga yang divaksinasi,”tambahnya.

BACA JUGA : Pemuda Papua Ikut Vaksinasi Polri

Dalam kegiatan itu, Polres Pati juga turut bersinergi dengan TNI maupun pemerintah daerah. Diharapkan , dengan tingginya vaksinasi ini diharapkan dapat membentuk herd immunity dalam menghadapi ancaman pandemi Covid-19.

“Ini juga dalam rangka mempercepat kesehatan masyarakat. Kami akan terus bersinergi dengan TNI dan pemerintah daerah terutama dalam nenumbughkan kesehatan dan ekonomi masyarakat,”imbuhnya.

Selain menyasar nelayan, kedepan Polres Pati juga akan menargetkan komunitas lain. Seperti pelaku ojek online maupun santri pondok pesantren.(srm)

- Advertisement -spot_img
- Advertisement -spot_img

Stay Connected

443FansSuka
397PengikutMengikuti
37PengikutMengikuti
7,164PelangganBerlangganan

Berita Terkait

- Advertisement -spot_img

Berita Terkini

- Advertisement -spot_img

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini