

JEPARA, suaramuria.com – Kapolda Jateng Irjen Pol Ryco Amelza menanam 10 ribu bibit mangrove di kawasan Pantai Pungkruk, Desa Mororejo, Kecamatan Monggo, Jum’at (21/2/2020).
Kapolda Jateng menanam bersama Pangdam IV/Diponegoro Mayor Jenderal TNI Mochamad Effendi
Kegiatan juga diikuti oleh Sekda Jateng Herru Setiadhie, Pelaksana tugas (Plt) Bupati Jepara Dian Kristaindi, Bupati Grobogan Sri Sumarni, para perwira Polda Jateng dan Polres Jepara, serta perwira TNI dari Kodam IV/Diponegoro dan Kodim 0719/Jepara.
Kegiatan itu juga melibatkan Pramuka, mapala, dan beberapa organisasi lainnya.
BACA JUGA : Polres Jepara dan Demak Patroli Perairan Gabungan
Menurut Irjen Pol Ryco Amelza Dahniel, kegiatan ini merupakan agenda kedua bagian dari program Polda Jateng Go Green yang akan menanam sejuta pohon mangrove atau bakau di sepanjang Pantai Utara Jawa Tengah.
Kegiatan ini sebagai sama satu upaya memperbaiki ekosistem laut di pantai Utara Jawa.
”Ini merupakan penanaman kedua. sebelumnya kami sudah menanam di Demak,” terang Kapolda di sela-sela kegiatan penanaman, kemarin.
Program penanaman sejuta pemohon mangrove ini dicanangkan oleh Kapolri dilakukan secara serentak pada waktu yang bersamaan dengan penanaman yang dilaksanakan oleh Kapolri Jenderal Polisi Idham Azis di Pantai Tangerang, Banten.
Menurutnya, mangrove merupakan tanaman yang paling tepat untuk menyelamatkan pesisir pantai dari gempuran abrasi. Mangrove juga menjadi penghasil oksigen dan juga sebagai tempat hidup ikan dan biota laut lainnya.
Ayo Tanam
Hal ini diharapkan bisa sekarang dengan kegiatan ”Polri peduli penghijauan pantai dan penguatan ekonomi masyarakat pesisir” yang menjadi tema kegiatan tersebut.
”Kami mengajak masyarakat ayo tanam dan rawat pohon untuk masa depan generasi kita,”’ ungkapnya.
Kapolda mendorong seluruh lapisan masyarakat menyelamatkan lingkungan dengan bersama menanam pohon. Penanaman pohon bisa dilakukan kapan saja, untuk menjaga ekosistem lingkungan demi generasi mendatang.
Plt Bupati Jepara Dian Kristiandi menyampaikan terima kasih terkait kepedulian Polda Jateng untuk menghijaukan wilayah pesisir pantai Pungkruk. Program ini Polda Jateng go green ini akan memiliki dampak untuk menahan abrasi di daerah pesisir.
”Penanaman ini sangat bermanfaat untuk menjaga alam Jepara,” katanya. (SRM)