

KUDUS, suaramuria.com – Ketua Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Kudus Hartopo yakin Covid-19 di Kudus selesai Juli mendatang.
Bahkan melihat tren penyakit itu saat ini, Hartopo memprediksi bisa lebih cepat pada Juni, bulan depan.
Hartopo yang juga Plt Bupati Kudus mengaku optimistis bisa menyelesaikan sisa kasus terkonfirmasi positif corona di Kudus. “Tentunya kami akan berusaha bulan Juli sudah selesai kasuspositif Covid-19 di Kudus,” katanya, Kamis (14/5).
BACA JUGA : Empat Pasien Sembuh, RSU Kudus Zero Covid-19
Dia menambahkan, sembuhnya semua pasien positif Covid-19 di RSU dr Leokmonohadi adalah pertanda baik. Dari total sebanyak 206 PDP, masih ada sebanyak 23 Pasien Dalam Pengawasan (PDP) yang kini dirawat.
Sebanyak 18 pasien merupakan warga umum, sisanya lima orang adalah tenaga kesehatan di rumah sakit yang menjadi rujukan lini I penanganan Covid-19 tersebut.
“Saat ini rumah sakit di Kudus yang masih menangani pasien positif Covid-19 tinggal RS Mardi Rahayu. Semoga semua pasien bisa segera sembuh,” katanya.
Disebutkan, saat ini masih ada lima pasien positif covid-19 dalam perawatan. Mereka masih menunggu hasil swab terakhir. Pasien yang masih dirawat ini berasal dari dalam dan luar wilayah.
“Saya berharap Kudus bisa segera tidak lagi menjadi zona merah, dan kembali menjadi zona hijau,” jelas Hartopo.
BACA JUGA : DPRD Minta Pemkab Tegas Tangani Dampak Corona
Juru Bicara Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kudus dokter Andini Aridewi menambahkan, sampai saat ini sejumlah notifikasi terkait hasil swab belasan tenaga kesehatan di Kudus.
Secara informal, kata Andini, hasil swab yang keluar negatif. “Kami masih menunggu notifikasi resmi dari pihak laboratorium,” katanya. (SRM)